March 11, 2025

Sepak Bola Centralnesia

Berita Bola Terbaru Hari ini

Performa Mengesankan Alexander Isak Terus Berlanjut

Performa Mengesankan Alexander Isak Terus Berlanjut

CENTRALNESIA – Penyerang andalan Newcastle United, Alexander Isak, tengah menunjukkan performa luar biasa. Pemain asal Swedia ini mencatatkan statistik yang mengesankan.

Newcastle berhasil meraih kemenangan 2-0 atas Arsenal pada leg pertama semifinal Piala Liga Inggris musim ini. Dalam laga yang berlangsung di Emirates Stadium, Rabu (8/1/2025) dini hari WIB, gol kemenangan The Magpies dicetak oleh Alexander Isak dan Anthony Gordon.

Bagi Isak, gol tersebut menandai keberhasilannya mencetak gol dalam lima pertandingan berturut-turut di semua kompetisi bersama Newcastle. Berdasarkan data Transfermarkt, Isak telah mengoleksi 15 gol dan empat assist dalam 22 laga di berbagai ajang musim ini.

Menurut Opta, sejak bergabung pada Agustus 2022, Isak sudah mencetak total 50 gol untuk Newcastle. Dalam urusan mencetak gol, ia hanya kalah dari Erling Haaland (105) dan Mohamed Salah (73).

Rekan setim Isak, Anthony Gordon, optimistis bahwa penyerang Swedia tersebut akan menjadi salah satu striker terbaik di Eropa.

“Saya pikir begitu. Semua orang pasti setuju. Dia sedang berada di performa terbaiknya. Bahkan untuk gol saya, saya hanya perlu menyambar bola ke tiang jauh,” ujar Gordon kepada ITV.

“Ini tentang mentalitas. Dia benar-benar luar biasa. Saya juga ingin menyebut Dan Burn, yang menurut saya menjadi salah satu pemain terbaik kami musim ini,” tambahnya.

Selanjutnya, Newcastle akan menghadapi Bromley di babak ketiga Piala FA pada Minggu (12/1) malam WIB. Akankah Isak melanjutkan tren positifnya?