November 22, 2024

Sepak Bola Centralnesia

Berita Bola Terbaru Hari ini

Kerinduan Suporter Timnas Indonesia Terhadap Elkan Baggott

Kerinduan Suporter Timnas Indonesia Terhadap Elkan Baggott

CENTRALNESIA – Setelah absen cukup lama karena cedera, Elkan Baggott akhirnya kembali bermain untuk Blackpool FC, yang sekaligus mengobati rasa rindu para penggemar Timnas Indonesia.

Baggott tampil dalam laga EFL Trophy pada Jumat (8/11) dini hari WIB di Bloomfield Road, meski Blackpool kalah 7-8 dalam adu penalti melawan Liverpool U-21. Pada pertandingan tersebut, Baggott dimainkan sejak menit awal, namun digantikan saat jeda babak pertama, sehingga ia tidak bermain di babak kedua. Meskipun hasil pertandingan imbang 0-0 di waktu normal, kembalinya Baggott ke lapangan menjadi momen yang sangat berarti baginya, terutama karena ini adalah pertandingan pertama setelah cedera yang ia alami pada Agustus 2024.

Musim ini, Baggott belum banyak mendapat kesempatan bermain, hanya tampil di dua laga League One sebelum mengalami cedera. Karena itu, laga melawan Liverpool U-21 terasa spesial baginya.

Baggott langsung mengunggah dua foto aksi di lapangan melalui Instagram setelah pertandingan dan menuliskan betapa berartinya kembalinya dia ke lapangan, meski hanya bermain selama 45 menit. “Senang bisa kembali ke lapangan lagi,” tulisnya.

Unggahan tersebut langsung disambut oleh para penggemar Timnas Indonesia yang merindukan penampilannya. Banyak komentar dari fans yang berharap Baggott bisa segera kembali memperkuat Timnas Indonesia, seperti yang diungkapkan oleh beberapa pengguna Instagram. Salah satunya, pemilik akun @pryg*** menulis, “Bro… come back to timnas,” dan akun lainnya, @mwidnto, menyebutkan, “Elkan back to Timnas, we are missing you.”

Salah satu komentar menarik datang dari @ash_*, yang mengingatkan momen ikonik ketika Timnas Indonesia mendapat lemparan ke dalam, dengan menyebut, “Senjata rahasia menit akhir = Arhan + Elkan.”