November 22, 2024

Sepak Bola Centralnesia

Berita Bola Terbaru Hari ini

Masalah bagi Real Madrid: Militao Absen 9 Bulan, Cedera Rodrygo dan Vazquez Menambah Derita!

Masalah bagi Real Madrid_ Militao Absen 9 Bulan, Cedera Rodrygo dan Vazquez Menambah Derita!

CENTRALNESIA – Real Madrid berhasil menghentikan rentetan kekalahan mereka dengan kemenangan atas Osasuna pada pertandingan La Liga 2024/2025 pekan ke-13. Namun, kemenangan tersebut membawa kabar buruk karena tiga pemain andalan mengalami cedera.

Pertandingan di Santiago Bernabeu pada Sabtu (9/10) malam waktu setempat menjadi titik balik setelah dua kekalahan kandang sebelumnya. Real Madrid unggul 4-0 atas Osasuna, dengan Vinicius Junior mencetak hattrick dan satu gol tambahan dari Jude Bellingham.

Walau menang telak, Real Madrid tidak bisa sepenuhnya menikmati hasil ini karena tiga pemain penting mereka—Eder Militao, Rodrygo, dan Lucas Vazquez—mengalami cedera. Berikut penjelasannya.

Eder Militao Absen 9 Bulan!

Eder Militao menjadi salah satu pemain yang harus menepi setelah cedera di menit ke-30 dan digantikan oleh Raul Asencio. Cedera yang dialami Militao cukup serius. Real Madrid mengonfirmasi bahwa ia mengalami kerusakan pada ligamen anterior di lutut kanannya dan akan segera menjalani operasi.

Menurut jurnalis Spanyol Jose Luis Sanchez, Militao diperkirakan absen setidaknya sembilan bulan, sebuah kehilangan besar bagi Real Madrid.

Rodrygo Absen 1 Bulan, Vazquez Menepi 3 Pekan

Sebelum Militao, Rodrygo juga mengalami cedera dan keluar di menit ke-20. Menurut Sanchez, ia diprediksi absen sekitar satu bulan.

Lucas Vazquez menambah daftar cedera Real Madrid. Ia tidak dapat melanjutkan permainan di babak kedua dan digantikan oleh Luka Modric. Vazquez diperkirakan butuh waktu pemulihan sekitar tiga minggu.