CENTRALNESIA – Berikut adalah lima pemain Barcelona yang diprediksi akan tampil mengesankan melawan Espanyol di Liga Spanyol 2024-2025. Tentu saja, sang top skor sementara siap menunjukkan kemampuannya lagi.
- Pedri Gonzalez
Gelandang muda berbakat berusia 21 tahun ini tampil impresif dengan mencetak tiga gol dan dua assist dalam 14 pertandingan di semua kompetisi. Seluruh gol tersebut ia ciptakan di Liga Spanyol, menjadikannya ancaman serius bagi tim lawan.
- Dani Olmo
Dani Olmo, yang sebelumnya sempat absen karena cedera hamstring, kini telah pulih dan kembali ke lapangan dengan performa yang apik. Pemain berusia 26 tahun ini sudah mencatat tiga gol dalam empat laga Liga Spanyol musim 2024-2025 sebelum cedera. Lini pertahanan Espanyol harus bersiap untuk menghadapinya.
- Lamine Yamal
Pemain muda berusia 17 tahun ini terus menunjukkan performa yang mengesankan. Lamine Yamal telah mencetak enam gol dan tujuh assist dalam 14 pertandingan di semua kompetisi musim ini. Pekan lalu, ia mencetak gol dalam laga El Clasico melawan Real Madrid, membuatnya menjadi pencetak gol termuda dalam sejarah pertandingan tersebut.
- Raphinha
Kebangkitan Raphinha tak lepas dari sentuhan pelatih Hansi Flick. Pemain asal Brasil ini telah mengemas 10 gol dan sembilan assist dalam 14 laga. Dalam dua laga terakhir melawan Real Madrid dan Bayern Munich, ia berhasil mencetak empat gol dan satu assist, menunjukkan performa yang luar biasa.
- Robert Lewandowski
Di bawah asuhan Hansi Flick, Lewandowski kembali menemukan ketajamannya sebagai mesin gol andal. Dalam 14 pertandingan di semua kompetisi, striker asal Polandia ini sudah mencetak 17 gol dan dua assist. Di Liga Spanyol, ia telah mencetak 14 gol dalam 11 pertandingan, membuatnya memimpin daftar top skor sementara.
More Stories
Real Madrid Bisa Jadi Pinjamkan Endrick Tahun Depan
Leganes Melontarkan Sindiran untuk Vinicius Jelang Laga Melawan Real Madrid
Mbappe Dianggap Membuat Real Madrid Merasa Tidak Nyaman